Selasa, 17 Januari 2012

DONAT TELO FANTASY for Fun Food Photography Foodmonster






Donat ini aku buat sebagai Potlak Latbar Fun Food Photography with Foodmonster.

DONAT TELO (*Resep asli "Donat Kentang by Fatmah Bahalwan)

Bahan : 500 gram tepung terigu protein tinggi
50 gram susu bubuk
11 gram ragi instant
200 gram kentang (*aku ganti telo kuning), kukus, haluskan
100 gram gula pasir
75 gram mentega
1/2 sdt garam
4 btr kuning telur
100 ml air dingin (*aku pake susu cair)

Cara membuat :
1. Dalam wadah, campur tepung terigu, gula, susu bubuk, ragi instant, aduk rata, masukkan telo halus, tuang telur dan susu cair dingin, uleni hingga rata dan setengah kalis.
2. Beri mentega dan garam, uleni terus hingga kalis elastis. Istirahatkan 15 menit.
3. Bagi adonan masing-masing 50 gram (*aku kemarin 40 gram), bulatkan. Diamkan 20 menit hingga mengembang.
4. Lubangi tengahnya, bentuk menjadi bentuk donat, segera goreng sampai kuning kecoklatan.
5. Angkat, tiriskan. taburi gula donat, atau hias dengan coklat.

*Notes : karena saya pakai cetakan donat, maka step nya agak berbeda, yaitu setelah adonan kalis kemudian dibagi dan ditimbang, terus bulatkan. Setelah semua bulatan selesai langsung gilas adonan dan cetak. Diamkan hingga mengembang kurleb dua kalinya (*gak ngitung waktunya.....hihihihi). Setelah itu baru deh digoreng. Oh ya, ada sisa adonan dari bagian tengah adonan (*yang ini jatah krucil-krucilku....hehhehehe).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar